Login or Register to make a submission.

As part of the submission process, authors are required to check off their submission's compliance with all of the following items, and submissions may be returned to authors that do not adhere to these guidelines.

  • The submission has not been previously published, nor is it before another journal for consideration (or an explanation has been provided in Comments to the Editor).
  • The submission file is in OpenOffice, Microsoft Word, or RTF document file format.
  • Where available, URLs for the references have been provided.
  • The text is single-spaced; uses a 12-point font; employs italics, rather than underlining (except with URL addresses); and all illustrations, figures, and tables are placed within the text at the appropriate points, rather than at the end.
  • The text adheres to the stylistic and bibliographic requirements outlined in the Author Guidelines.

Author Guideline

PETUNJUK PENULISAN ARTIKEL ILMIAH PADA LATAR, JURNAL ARSITEKTUR

 

Petunjuk Umum

LATAR, Jurnal Arsitektur memuat artikel ilmiah dengan topik-topik yang relevan dengan bidang ilmu arsitektur baik berupa hasil penelitian, simulasi maupun pengembangan konsep-konsep fundamental. Artikel yang diusulkan untuk dimuat dalam LATAR, Jurnal Arsitektur haruslah tulisan yang belum pernah dipublikasi dalam majalah ilmiah lainnya. Artikel dapat ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris dengan menggunakan kaidah bahasa tulis yang baik dan benar.

Artikel ditulis dalam bentuk manuskrip dalam MS Word dengan ukuran halaman A4 (210 x 297 mm) dengan margin halaman isi 3 cm di sisi atas dan kiri, 2 cm di kanan dan bawah. Artikel ditulis dengan layout teks sesederhana mungkin. Dianjurkan untuk hanya menggunakan fasilitas penulisan yang disediakan dalam MS Word (bold, italics, subsripct, superscript, equation, dll) dan tidak menggunakan fasilitas lainnya yang tidak terdapat dalam MS Word (embedded design grafis, embedded symbols, embedded equations, dll). Jarak header dari tepi kertas 0,5 inci dan jarak footer dari tepi kertas 0,5 inci. Artikel diketik dalam program MS Word dengan ukuran font Trebuchet M 10 pt, spasi tunggal dan dalam format dua kolom (lebar kolom = 2,98 inci dan spasi kolom = 0,5 inci). Setiap artikel terdiri dari 10-12 halaman (termasuk gambar dan tabel) dan ditulis dengan justifikasi. Jarak antar paragraf menggunakan spasi tunggal.

 

Petunjuk Khusus

Manuskrip diawali dengan Judul, Nama Penulis, Alamat Penulis, Abstrak dan Kata-kata Kunci diikuti dengan bagian isi yang terdiri atas Pendahuluan, Metoda Penelitian (Pengembangan Model), Hasil dan Pembahasan, Kesimpulan, Ucapan Terimakasih (Jika ada), Daftar Notasi (jika ada), Daftar Pustaka dan Lampiran (Gambar dan Tabel). Dalam penulisan manuskrip, gambar dan tabel disajikan bersamaan dengan teks dalam bagian isi. Nomer urut dan nama gambar ditulis pada bagian bawah gambar, sementara nomer tabel dan nama table ditulis pada bagian atas tabel. Mohon dipastikan bahwa kualitas dan ukuran gambar yang disajikan cukup besar untuk menghasilkan kualitas cetak yang baik. Mohon gambar tidak diberi bingkai (frame). Tabel ditampilkan tanpa garis vertikal, sedangkan garis horizontal hanya menampilkan 3 garis utama yaitu 2 garis horizontal di atas dan di bawah judul setiap kolom tabel, dan 1 garis penutup setelah baris paling bawah. Hal ini akan memudahkan redaksi dalam melakukan pengeditan dan penyusuan format tulisan kemudian.

 

  1. Judul, Nama Penulis, Alamat Penulis, Koresponsendi Penulis (corresponding author)
    1. Judul artikel ditulis dengan ringkas tetapi informatif. Dianjurkan untuk tidak menggunakan singkatan dan rumus yang tidak dikenal secara luas.

Judul artikel ditulis dengan menggunakan huruf Trebuchet M ukuran 14, huruf besar, tebal, tengah, terdiri dari maksimal 14 kata dan menjelaskan isi naskah.

  1. Nama semua penulis ditulis di bawah judul artikel dengan lengkap tetapi tanpa gelar. Pada bagian akhir dari masing-masing nama diberi huruf superskrip untuk mengidentifikasikan alamat penulis. Selain itu, juga perlu diidentifikasikan penulis yang bertanggung-jawab dalam korespondensi.

Nama lengkap penulis ditulis dengan font Trebuchet M ukuran 10 tanpa judul apapun.

  1. Alamat penulis ditulis di bawah semua nama penulis diawali dengan huruf superskrip yang sesuai dengan masing-masing nama penulis.
  2. Alamat korespondensi ditulis di bagian foot-note di halaman yang memuat nama penulis yang tersebut. Alamat harus memuat alamat e-mail, telepon dan faksimili.

Alamat korespondensi ditulis lengkap di bawah nama penulis termasuk nama institusi, alamat institusi, nomor telepon dan alamat email. Judul artikel, nama penulis dan institusi ditulis rata tengah. Antara judul dan nama penulis berjarak 1 spasi (11 pt) dan antara nama penulis dan nama institusi tanpa spasi (8 pt). Naskah disajikan secara naratif (tanpa penomoran di depan subtitel) dan hindari penulisan dalam bentuk subtitel.

  1. Abstrak dan Kata-kata Kunci
  2. Abstrak ditulis secara ringkas; berisi maksud/tujuan, hasil dan kesimpulan yang ingin ditonjolkan. Panjang abstrak sekitar 200-250 kata. Abstrak dianjurkan tidak memuat singkatan atau formula yang tidak dikenal secara luas.

Abstrak ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan menggunakan font Trebuchet M ukuran 9, spasi tunggal dan maksimal 250 kata. Abstrak dalam Bahasa Indonesia ditulis dengan tata bahasa baku dengan ejaan yang disempurnakan. Hindari singkatan dan rumus matematika dalam teks abstrak. Abstrak menjelaskan secara singkat tentang latar belakang masalah, tujuan, metodologi, dan kesimpulan. Kalimat lengkap setidaknya mengandung unsur subjek dan predikat. Dalam penulisan kalimat pasif, subjek dan predikat harus jelas, tidak rancu dengan kata objek.

  1. Langsung di bawah teks abstrak, dituliskan minimal 3 (tiga) kata kunci terpilih yang sesuai yang masing-masing dipisahkan dengan tanda titik koma (;).

Abstrak ditulis dengan format kolom. Kata kunci ditulis di bawah teks abstrak, disusun menurut abjad dan dipisahkan dengan titik koma. Kata kunci ditulis dalam format biasa dengan font Trebuchet M ukuran 8.

  1. Abstrak dan katak-kata kunci ditulis masing-masing dalam 2 (dua) bahasa yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

 

  1. Pendahuluan

Pada bagian pendahuluan disampaikan latar belakang penelitian/tulisan, secara ringkas tinjauan pustaka (literatur) yang menjelaskan state of the art penelitian dan tujuan penelitian/tulisan.

 

  1. Metoda Penelitian (Pengembangan Model)

Pada bagian ini disampaikan bahan / materi yang digunakan dalam penelitian. Perlu disampaikan secara cukup detail metoda penelitian yang digunakan untuk menjamin bahwa hasil yang diperoleh dapat diulang atau direproduksi (reproduceable). Bila manuskrip yang disampaikan merupakan suatu pengembangan model, maka perlu disampaikan deskripsi model yang diajukan dan bagaimana model tersebut dievaluasi / digunakan.

 

  1. Hasil dan Pembahasan

Pada bagian ini disampaikan hasil penelitian (pengembangan model) yang diperoleh secara sistematis dan konstruktif dilengkapi dengan pembahasan yang komprehensif yang mendukung tujuan penelitian dan memperkuat kesimpulan. Hasil penelitian disajikan dalam bentuk tabel atau gambar dan disisipkan di antara teks.

Penulisan kutipan dari naskah atau literatur dengan menggunakan sistem Harvard. Sumber informasi literatur hanya terdiri dari nama penulis dan tahun penerbitan. Contoh: Usaha-usaha untuk mencari sistem penyimpanan panas yang lebih baik telah banyak dilakukan, diantaranya adalah menggunakan panas laten peleburan dari PCM (Yanadoro dan Matsuda, 2006 untuk satu atau dua penulis; Sutrisno dkk., 2011; Smith et al., 2011 untuk lebih dari dua penulis). Menurut Sanyono (2010), ………dst.

 

  1. Kesimpulan

Pada bagian ini disampaikan secara ringkas kesimpulan utama dari hasil yang diperoleh.

 

  1. Daftar Notasi

Daftar Notasi ditulis berdasarkan urutan huruf abjad. Notasi huruf latin (greek) ditulis dengan urutan sebelum notasi huruf abjad.

  1. Penulisan referensi
  2. Referensi dalam teks

Sumber pustaka suatu kutipan atau cuplikan dalam teks ditulis dalam bagian teks dengan aturan sebagai berikut:

  • Penulis tunggal: nama akhir penulis/nama keluarga (tanpa inisial, kecuali bila ada kerancuan) dan tahun publikasi;
  • Dua penulis: kedua nama akhir penulis dan tahun publikasi;
  • Tiga penulis atau lebih: nama akhir penulis pertama diikuti dengan dkk. dan tahun publikasi.

Sumber pustaka dapat ditulis langsung dalam teks atau dalam suatu tanda kurung ( ). Bila terdapat beberapa sumber pustaka maka urutan penulisan adalah berdasarkan abjad dan kemudian berdasarkan tahun publikasi.

Contoh: ”.... seperti diungkap dalam penelitian terdahulu (Allan, 1996a, 1996b, 1999; Allan and Jones, 1995). Kramer dkk. (2000) baru-baru ini menyatakan bahwa ......”

 

  1. Referensi dalam Daftar Pustaka

Daftar pustaka diurutkan berdasarkan urutan abjad. Nama penulis dalam daftar pustaka ditulis dengan aturan nama belakang diikuti nama depan nama setelah dipisahkan dengan koma. Judul buku referensi ditulis dengan menggunakan huruf Trebuchet M ukuran 9, bold, italic. Semua literatur yang dirujuk dalam naskah harus dicantumkan dalam daftar pustaka. Daftar pustaka yang diutamakan adalah artikel yang diambil dari publikasi/jurnal ilmiah terbaru maksimal 5 tahun sebelum penyerahan makalah. Petunjuk penulisan referal: nama belakang (marga) dan tahun (Wijayanti, 2007).

Daftar pustaka disusun dalam urutan abjad nama akhir penulis dan waktu (jika diperlukan). Jika ada beberapa pustaka dari penulis yang sama untuk tahun yang berbeda maka perlu diberikan indeks huruf “a”, “b”, “c”, dst setelah tahun publikasi.

 

Contoh Penulisan Perpustakaan Jurnal:

Bakhtiar, Waani J.O., Rengkung W.2014. Tipe Teori Pada Arsitektur Nusantara Menurut Josef Prijotomo. Jurnal Media Matrasain. Volume 11, No.2, Agustus 2014. P.32-47.

Purwanto, E. 2009b. Rumah Panggung for The Settlement With Sea Level Rise Problem in The Fishermen Settlement of Tambak Lorok Semarang. Journal Of Coastal Development Vol. 13, Number 2, pp.67-80.

 

Contoh Penulisan Pustaka Prosiding:

Suwandi, A., Soemardi , TP, Kiswanto, G. and Kusumaningsih, W., 2018. Development of friction and wear full-scale testing for TKR prostheses with reliable low cost apparatus . In AIP Conference Proceedings (Vol. 1933, No. 1, p. 020003). AIP Publishing LLC .

Suwandi , A., Sulaiman , M. and Maulana, E., 2017. Design Eddy Current Separator Machine For Sorter Rubbish Non-Ferrous Metals ( Study Case in District Tegal). Proceedings Semnastek. Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Jakarta.

 

 Contoh Penulisan Pustaka Buku Teks:

Karmiadji , DW and Suwandi A., 2018. Design Optimization : Materials, Components , Construction Basic Theory & Applications . Jakarta: UI Publishing.

Pangarsa, G.W. 2008. Arsitektur untuk Kemanusiaan. Surabaya : PT. Wastu Lanas Grafika.

 

Contoh Penulisan Tugas Akhir / Skripsi / Skripsi / Disertasi :

Soegandhi , 2009. Application of the bankruptcy model to regional companies in East Java. Thesis . Faculty of Economics, University of Joyonegoro , Surabaya.

 

Contoh Penulisan Pustaka Sumber Referensi dari Website:

Ahmed, S, and A, Zlate , 2013. Capital flows to emerging market economies : A brave newworld ? [Online], http://www.federalreserve.gov/pubs/ifdp/2013/1081/ifdp1081.pdf . [Diakses pada 18 Juni 2013].

Pemuatan Artikel dalam LATAR, Jurnal Arsitektur

Manuskrip, dalam format MS Word, yang telah ditulis sesuai ketentuan di atas dikirimkan ke alamat redaksi sebanyak 1 (satu) buah soft copy dalam bentuk CD. Manuskrip juga dapat dikirimkan via alamat e-mail redaksi (lebih dianjurkan). Selain itu, mohon juga dilampirkan Data Pribadi Korespondensi Penulis (Corresponding Author) yang meliputi nama penulis (lengkap dengan gelar akademik), instansi tempat bekerja, alamat korespondensi, alamat e-mail, telepon, dan faksimili.

Manuskrip yang telah diterima redaksi Jurnal akan melalui suatu proses review oleh Dewan Redaksi dan Mitra Bestari. Dengan mempertimbangkan hasil review, redaksi berhak sepenuhnya untuk menerima atau menolak suatu manuskrip untuk dipublikasikan.

 

Alamat Sekretariat:

Redaksi LATAR, Jurnal Arsitektur

PROGRAM STUDI ARSITEKTUR, FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NUSA NIPA

Jln. Kesehatan No. 3 Maumere, Flores NTT 86112

Telp (0382) 22388 | latar.nusanipa.ac.id

Email : [email protected]